Brilio.net - Hidup di negara tropis memang agak ribet terutama untuk permasalahan kulit. Meskipun kamu sangat menikmati paparan sinar matahari sepanjang tahun, tetapi tidak untuk kulitmu. Bisa jadi, kulit kamu semakin gelap. Di sisi lain, kamu juga harus melindungi kulit kamu dari sinar UV. Biasanya untuk menangkal kedua permasalahan tersebut, kita sering menggunakan sunblock. Tapi apakah penggunaan sunblock-mu sudah benar?.

Berikut adalah lima kesalahan yang sering dilakukan dalam pemakaian sunblock dikutip brilio.net dari Menshealth.com, Jumat (8/5).

1. Kamu terlalu sedikit mengolesi sunblock ke kulitmu
Berdasarkan penelitian dalam British Journal of Dermatology, kita hanya mengoleskan sekitar seperempat dari jumlah yang seharusnya. Jadi percuma saja jika kamu menggunakan sunblock dengan dosis tersebut. Hal ini tidak terlalu efektif memberikan perlindungan kulit dari dari sinar matahari. Bahkan, muka kamu membutuhkan sekitar satu sendok teh sunblock.

2. Kamu hanya sekali mengoles
Sering sekali kita hanya mengolesi kulit dengan sunblock sebelum bertemu dengan matahari. Selain itu kita hanya mengolesinya sekali. Padahal aturan yang benar tidak seperti itu. 30 menit sebelum keluar rumah kamu harus sudah melumuri kulit kamu dengan sunblock. Hal ini dilakukan agar kulit bisa menyerap zat sunblock. Setelah itu setiap dua jam kamu harus melakukannya lagi.

3. Tingkat SPF (Sun-protection Factor)
Lembaga Skin Cancer Foundation merekomendasikan kamu memakai sunblock dengan kadar SPF 15 atau lebih tinggi. Jika kamu menggunakan produk yang di bawah dari kadar tersebut, kulit kamu tidak terlindungi secara sempurna. Selain itu, carilah produk sunblock berbahan Mexoryl. Zat ini membuat sunblock lebih tahan lama saat kulit kamu terkena paparan sinar matahari.

4. Kamu melupakan bagian bibir dan mata
Ketika kamu menggunakan sunblock kamu hanya memikirkan bagian kulit saja. Kamu lupa bahwa bagian tubuh seperti mata dan bibir juga sama pentingnya. Di sisi lain, sinar matahari juga sangat berbahaya bagi kedua organ tersebut. Untuk melindunginya, gunakan lensa yang bisa melindungi mata kamu dari UV. Untuk bagian bibir, olesilah dengan lip balm dengan kadar SPF 30 atau lebih.

5. Takut dengan matahari
Penggunaan sunblock terlalu sering membuat kita takut dengan sinar matahari. Padahal sinar matahari juga bermanfaat bagi tubuh. Vitamin D yang diproduksi oleh sinar matahari bisa mencegah pertumbuhan kanker. Sebuah riset juga menyebutkan bahwa paparan sinar matahari sangat baik bagi pengidap kanker jenis melanoma.