5 Tips perawatan wajah ala Ariel NOAH, rajin gunakan moisturizer

5 Tips perawatan wajah ala Ariel NOAH, rajin gunakan moisturizer

Brilio.net - Menjadi seorang selebritis tak hanya memperhatikan penampilan saja, melainkan kondisi wajah juga harus ekstra diperhatikan untuk menunjang penampilan di layar kaca. Tak heran jika mereka mempunyai berbagai cara untuk membuat kulit wajah tetap sehat, terawat, dan terlihat awet muda meskipun usia tak lagi muda. Tak hanya seleb wanita, para pria seperti Ariel NOAH pun juga rajin merawat wajah meski usianya memasuki 40 tahun.

Vokalis band NOAH, Nazril Irham alias Ariel NOAH sering menjadi sorotan karena wajahnya yang tampak awet muda dan masih kinclong. Menurutnya, perawatan kulit wajah sangat penting dilakukan apalagi di usianya yang telah memasuki kepala empat.

Lantas, apa saja tips perawatan wajah ala Ariel NOAH agar kulit tetap sehat dan terlihat awet muda? Berikut lima tipsnya yang brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (15/2).

1. Rajin cuci muka.

5 Tips perawatan wajah ala Ariel NOAH berbagai sumber

foto ilustrasi: pexels.com

Rajin cuci muka adalah salah satu tips yang Ariel NOAH lakukan untuk mencegah wajahnya kotor dan kusam. Apalagi hobinya yang kerap berkendara motor daripada mobil, cuci muka setelah selesai berkendara adalah rahasianya agar kulit wajah tetap kinclong.

Dalam wawancaranya dengan sebuah media, Ariel mengaku hobi naik motor ke mana-mana sejak SMP. Saat itu pula lah, wajahnya kerap kotor. Nah, untuk kembali kinclong, ia rutin mencuci wajah setelah motoran.

2. Membersihkan helm.

5 Tips perawatan wajah ala Ariel NOAH berbagai sumber

foto: Instagram/@arielnoah

Apa hubungannya helm dan kebersihan serta kesehatan wajah? Bagi orang-orang yang sering berkendara motor sebaiknya selalu memperhatikan kebersihan helm yang digunakan. Karena menurut Ariel NOAH, debu dan kotoran serta keringat yang menumpuk pada helm merupakan salah satu penyebab jerawat pada kening. Karena itu, kebersihan helm harus tetap dijaga dengan mencuci helm dan membersihkannya secara rutin.

3. Menggunakan moisturizer.

5 Tips perawatan wajah ala Ariel NOAH berbagai sumber

foto ilustrasi: pexels.com

Setelah mencuci wajah, penggunaan moisturizer adalah hal paling utama yang harus dilakukan menurut Ariel NOAH.

"Kalau orang udah di atas 30 regenerasi kulitnya agak berkurang, mesti mulai pakai moisturizer biar nggak kering aja, karena ngerokok, kan," kata Ariel dalam wawancaranya dengan Anya Geraldine, seperti dikutip dari YouTube WAW Entertainment.

Ariel mengaku kalau dirinya tidak menggunakan banyak produk skincare untuk wajah. Ia lebih memilih perawatan yang simpel dengan hanya memakai moisturizer untuk menjaga kulit wajahnya tidak kering dan tetap terjaga kelembapannya, apalagi dirinya kerap beraktivitas di luar ruangan. Tak hanya itu, formula moisturizer yang ringan di kulit akan membuatnya mudah meresap.

4. Gunakan produk skincare.

5 Tips perawatan wajah ala Ariel NOAH berbagai sumber

foto ilustrasi: pexels.com

Menurut Ariel NOAH, penggunaan produk skincare sangat penting untuk merawat kulit wajah. Apalagi bagi yang sudah memasuki usia dewasa, memilih produk yang sesuai dengan jenis kulit itu penting agar kulit tetap ternutrisi dan terhindar dari segala permasalahan kulit wajah akibat kotoran yang menumpuk. Dengan begitu kulit wajah akan tampak lebih sehat dan awet muda.

5. Menjaga kebersihan wajah.

5 Tips perawatan wajah ala Ariel NOAH berbagai sumber

foto: Instagram/@arielnoah

Menjaga kebersihan wajah adalah hal terpenting dalam perawatan wajah. Malas mencuci muka dan membersihkan muka setelah beraktivitas di luar ruangan akan meninggalkan banyak polusi dan debu yang menempel pada kulit wajah sehingga akan menyebabkan munculnya jerawat. Apalagi bagi para pengendara motor yang selalu terpapar polusi dan debu, menjaga kebersihan wajah adalah poin penting yang harus dilakukan.

(brl/tin)

tags

Advertising
Advertising
STORIES