5 Jenis susu ini ampuh jaga berat badan, cocok buat diet

5 Jenis susu ini ampuh jaga berat badan, cocok buat diet
foto ilustrasi: freepik.com

Brilio.net - Memiliki tubuh ideal adalah idaman banyak orang. Nggak hanya untuk penampilan, tubuh yang ideal juga punya pengaruh besar terhadap kesehatan. Nggak salah, kalau banyak yang berupaya melakukan banyak cara untuk diet.

Menjaga pola makan dengan mengonsumsi makanan mengandung serat, gaya hidup sehat dan rajin berolahraga jadi cara yang bisa ditempuh demi mendapatkan berat ideal. Bagi yang sedang menjalankan program diet, memilih makanan atau minuman yang baik bagi tubuh punya tantangan tersendiri.

Sebab, salah memilih makanan justru membuat berat badan menjadi naik. Salah satu jenis minuman yang dapat kamu konsumsi saat diet adalah susu. Tapi nggak semua jenis susu bisa bebas kamu konsumsi ya. Kamu harus perhatikan betul kandungan di dalamnya agar dietmu maksimal.

Penasaran jenis susu apa saja yang aman dikonsumsi saat diet? Berikut Brilio Food lansir dari berbagai sumber, lima jenis susu paling baik untuk diet pada Jumat (25/6).


1. Susu almond.

5 Jenis susu ini ampuh jaga berat badan, cocok buat diet

foto: freepik.com

Dilansir dari liputan6.com, satu cangkir susu almond tanpa pemanis, seperti gula mengandung 30-35 kalori, 2,5 gram lemak, 1 gram protein, dan 1–2 gram karbohidrat. Jika dibandingkan dengan susu sapi, susu ini hanya mengandung seperempat kalori dan kurang dari setengah lemak dari susu sapi. Begitu pun dengan protein dan karbohidratnya yang lebih rendah. Jadi susu ini baik bagi kamu yang sedang diet.


2. Susu kedelai.

5 Jenis susu ini ampuh jaga berat badan, cocok buat diet

foto: freepik.com

Susu kedelai terbuat dari kedelai atau isolate protein kedelai yang mengandung bahan pengental dan minyak nabati. Kandungan tersebut berfungsi untuk meningkatkan rasa dan konsistensi. Satu cangkir susu kedelai tanpa pemanis mengandung 80-90 kalori, 4-4,5 gram lemak, 7-9 gram protein, dan 4 gram karbohidrat.


3. Susu kacang mete.

5 Jenis susu ini ampuh jaga berat badan, cocok buat diet

foto: freepik.com

Dalam satu cangkir susu mete tanpa pemanis hanya terdapat 25–50 kalori, 2–4 gram lemak, 0–1 gram protein dan 1–2 gram karbohidrat. Susu mete ini mengandung kurang dari sepertiga kalori susu sapi. Lemak, protein dan karbohidratnya juga lebih rendah. Untuk itu, susu kacang mete dapat menjadi pilihan saat kamu sedang berdiet.


4. Susu macadamia.

5 Jenis susu ini ampuh jaga berat badan, cocok buat diet

foto: freepik.com

Satu cangkir susu macadamia mengandung 50–55 kalori, 4,5–5 gram lemak, 1–5 gram protein dan 1 gram karbohidrat. Susu ini hanya mengandung sepertiga kalori dan setengah lemak, jika dibanding dengan susu sapi. Protein dan karbohidrat dalam susu ini juga lebih rendah.


5. Susu quinoa.

5 Jenis susu ini ampuh jaga berat badan, cocok buat diet

foto: freepik.com

Dilansir dari liputan6.com, dalam satu cangkirnya, susu quinoa mengandung 70 kalori, 1 gram lemak, 2 gram protein dan 12 gram karbohidrat. Terlihat bahwa jumlah karbohidrat sama dengan susu sapi, sedangkan kalori hanya setengahnya.

Lemak dan proteinnya pun sedikit lebih rendah. Walaupun begitu, susu ini cocok untuk para vegan dan vegetarian karena merupakan sumber protein lengkap nabati berkualitas tinggi.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya