Cara membuat masker lidah buaya campur susu, mudah dan praktis

Cara membuat masker lidah buaya campur susu, mudah dan praktis

Brilio.net - Di dalam daun tanaman sukulen lidah buaya terdapat gel yang biasa dipakai untuk perawatan kecantikan. Gel berwarna putih bening dan lengket itu bisa jadi salah satu solusi mengatasi berbagai masalah kulit.

Gel lidah buaya mengandung banyak mineral, vitamin, dan senyawa aktif. Nggak heran jika lidah buaya dapat digunakan untuk hampir semua bentuk kosmetik kecantikan, baik berbentuk krim maupun gel.

Selain jadi bahan utama kosmetik, lidah buaya ini juga bisa diolah sendiri menjadi masker kecantikan. Ada banyak cara membuat masker wajah dari lidah buaya yang bisa dibuat sendiri di rumah.

Supaya kulit jadi terbebas dari kusam, bekas jerawat, semakin lembap, pori-pori jadi lebih kecil, dianjurkan untuk menambahkan produk susu alami. Susu mengandung nutrisi lengkap, senyawa laktosa kalsium, zat besi, kalium, vitamin A, D, B6, B12 serta protein.

Bagaimana cara membuat masker lidah buaya dengan susu? Simak ulasan lengkapnya seperti brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (21/1).

1. Lidah buaya dan susu.

masker lidah buaya dan susu  freepik.com

foto: freepik.com

Salah satu manfaat masker lidah buaya dan susu adalah dapat mencegah penuaan dini dan kerutan pada wajah. Lidah buaya sangat bagus untuk menjaga kesehatan kulit. Gel putihnya bisa meningkatkan produksi kolagen dan meningkatkan elastisitas kulit.

Susu mentah dan aloe vera ini bisa menjadi salah satu cara efektif yang dapat kamu lakukan untuk perawatan kulit.

Bahan yang dibutuhkan:
- 1 sdt gel lidah buaya
- 1 sdt susu mentah alami

Cara membuat masker:
- Ambil 1 sdt gel lidah buaya, tuang ke mangkuk kecil.
- Tambahkan 1 sdt susu mentah.
- Campur hingga rata.
- Oleskan masker di wajah secara menyeluruh. Lakukan pijatan lembut di area wajah.
- Biarkan atau diamkan semalaman.
- Basuh wajah dengan air hangat saat bangun pagi. Lakukan 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang lebih cepat.

2. Lidah buaya, susu, dan multani mitti.

masker lidah buaya dan susu  freepik.com

foto: freepik.com

Dikutip dari stylecraze.com, multani mitti sering dipakai untuk bahan pembuatan kosmetik kecantikan. Kandungan di dalamnya dapat membersihkan pori-pori secara menyeluruh dengan menyerap semua kotoran dan minyak berlebih.

Masker dari lidah buaya, susu, dan multani mitti ini cocok dipakai untuk kulit normal, kulit campuran, dan kulit berminyak. Agar mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa memakai masker ini 1-2 kali dalam seminggu.

Bahan yang dibutuhkan:
- 1 sendok makan multani mitti (Fuller's earth)
- 1 sendok teh gel lidah buaya
- susu dingin

Cara membuat masker:
- Campurkan bubuk multani mitti dan gel lidah buaya hingga rata.
- Tambahkan susu dingin jika kulit tidak sensitif.
- Oleskan masker di wajah hingga rata.
- Biarkan selama 10-15 menit.
- Bilas dengan air biasa.

3. Lidah buaya, susu, dan sandalwood powder (bubuk cendana).

masker lidah buaya dan susu  freepik.com

foto: freepik.com

Dilansir dari stylecraze.com, bubuk kayu cendana telah digunakan sejak zaman kuno untuk membantu merawat kulit jadi lebih sehat. Sandalwood powder atau bubuk cendana bisa menenangkan kulit dan memperbaiki warna kulit.

Kamu bisa mendapatkan kulit cerah berseri dalam waktu singkat, jika teratur menggunakan masker alami dari campuran tiga bahan ini.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa mengulangi memakai masker lidah buaya, susu, dan bubuk cendana dua kali dalam seminggu. Masker dari tiga bahan ini cocok dipakai untuk kulit normal, kulit campuran (kombinasi), kulit berminyak, dan kulit berjerawat.

Bahan yang dibutuhkan:
- 1 sendok makan gel lidah buaya
- 1 sendok makan bubuk cendana
- susu dingin

Cara membuat masker:
- Buat pasta dengan mencampurkan bubuk cendana dengan gel lidah buaya dan sedikit susu dingin.
- Oleskan pasta ini di wajah hingga rata.
- Biarkan masker mengering selama sekitar 15 menit.
- Bersihkan wajah dengan air dingin.

Manfaat lidah buaya untuk kecantikan.

1. Gel lidah buaya bisa jadi pelembap komplit alami. Gel lidah buaya bisa meremajakan kulit, melembapkan, dan membuat kulit terlihat segar sepanjang waktu.

2. Lidah buaya mengandung sifat antimikroba, membuatnya ideal untuk mengobati jerawat sekaligus menghilangkan bekas jerawat.

3. Antioksidan alami di dalam lidah buaya dapat mengobati kerusakan oksidatif yang dialami oleh kulit. Alhasil kulit jadi jauh dari kusam dan terlihat makin bersinar alami.

4. Lidah buaya dikenal dapat mempertahankan kekencangan kulit. Tanaman ini kerap dipakai untuk krim antipenuaan. Lidah buaya juga dikenal bisa mengurangi rasa sakit akibat peradangan, baik secara internal maupun eksternal. Lidah buaya biasa digunakan untuk mengobati luka bakar akibat sinar matahari, gigitan serangga, eksim, luka dan luka.

5. Lidah buaya dapat mengangkat sel kulit mati dan memfasilitasi untuk membangun kembali sel-sel segar dan baru. Lidah buaya menjadi agen de-pigmentasi, yang berarti dapat secara efektif mencerahkan bintik-bintik hitam, hiper-pigmentasi, dan noda kulit lainnya.

Jika kamu ingin membuat masker lidah buaya secara rutin dan lebih praktis lagi, setelah dibuat, simpan gel yang telah diekstraksi dalam wadah kedap udara di lemari es. Dengan cara ini, kondisi gel akan tetap baik dan bisa digunakan nanti lagi.

(brl/pep)

tags

Advertising
Advertising
STORIES