7 Urutan pemakaian skincare pagi, jangan sampai salah

7 Urutan pemakaian skincare pagi, jangan sampai salah

Brilio.net - Skincare salah satu perawatan kecantikan yang penting dilakukan setiap hari. Skincare sendiri dilakukan saat pagi dan malam hari agar hasilnya maksimal. Misalnya saja urutan pemakaian skincare pagi, harus digunakan secara benar.

Penggunaan skincare yang tepat dan benar memiliki manfaat untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit, mulai dari kulit kering, kusam, berjerawat, hingga menyamarkan masalah penuaan di wajah.

Saat ini, khususnya beauty enthusiast mengacu penggunaan skincare pada step-step yang cukup panjang, mulai dari pembersih wajah, toner, serum, pelembap, sunscreen eye cream, lip balm, hingga masker wajah.

Saat kamu akan menggunakan skincare, sebaiknya pilih produk yang sesuai dengan jenis kulit. Bila kamu memiliki kulit kering, pilih skincare yang dapat menghidrasi kulit. Selain itu juga perhatikan kandungan yang terdapat dalam skincare. Menurut Founder Manhattan Dermatology di Manhattan Beach, California, dr Ashley Magovern mengatakan bahwa harus tepat memilih skincare yang sesuai jenis kulit. Terutama kandungan di dalamnya yang membantu mengatasi berbagai permasalahan kulit.

Vitamin C, retinol, asam alfa hidroksi dan lainnya, tergantung pada jenis kulit kamu dan hasil yang ingin kamu dapatkan. Dan jangan lewatkan penggunaan pembersih dan pelembap wajah karena mempengaruhi kesehatan kulit, ujar Ashley seperti dilansir brilio.net dari Goodhousekeeping, Rabu (16/2).

Skincare pagi sendiri harus dilakukan dengan tepat karena bermanfaat untuk melindungi kulit dari segala paparan radikal bebas. Nah, apa saja yah urutan pemakaian skincare pagi hari? Berikut ulasannya seperti dilansir dari berbagai sumber, Rabu (16/2).

1. Pembersih wajah.

urutan pemakaian skincare pagi

foto: Freepik/wayhomestudio

Urutan pemakaian skincare pagi yang pertama diawali dengan pembersih wajah. Pembersih wajah ini berfungsi mengangkat kotoran di wajah. Banyak pembersih wajah yang memiliki formula dapat mengangkat minyak hingga ke dalam pori-pori sehingga wajah lebih bersih dan sehat.

Membersihkan wajah cukup dilakukan maksimal tiga kali sehari. Sebab bila terlalu sering, wajah akan mudah kering. Kandungan dalam pembersih wajah juga tak jarang justru merusak perlindungan kulit yang bisa menyebabkan iritasi, kata Magovern.

Metode membersihkan wajah sangat mudah. Cukup ambil produk pembersih wajah secukupnya. Kemudian usapkan ke wajah hingga berbusa sambil diberi pijatan. Kemudian basuh dengan air biasa.

2. Toner.

urutan pemakaian skincare pagi

foto: Freepik/lookstudio

Langkah selanjutnya, kamu bisa menggunakan toner yang memiliki manfaat untuk mengangkat kotoran secara menyeluruh pada wajah. Selain itu, toner juga dapat menyegarkan wajah dan menyeimbangkan pH kulit.

Kamu bisa memilih toner yang sesuai dengan jenis kulit kamu. Kalau kamu memiliki kulit yang rentan jerawat, bisa menggunakan toner dengan kandungan asam salisilat. Sementara untuk kulit kering dan sensitif bisa gunakan toner yang dapat menghidrasi kulit. Biasanya toner tersebut mengandung gliserin dan asam hialuronat untuk menenangkan.

Cara menggunakannya, cukup tuangkan produk secukupnya ke kapas kemudian usapkan ke wajah secara lembut.

3. Serum.

urutan pemakaian skincare pagi

foto: Freepik/vectorium

Dalam rangkaian skincare, penggunaan serum tak boleh dilewatkan sebab serum memiliki pengaruh yang cukup kuat pada hasil dari menggunakan skincare. Serum sendiri merupakan bahan aktif yang dapat mengatasi berbagai permasalahan kulit. Dengan tekstur yang cair, serum dapat dengan mudah meresap ke dalam kulit terdalam. Selain itu, serum juga dapat mengunci kelembapan kulit.

Biasanya serum mengandung antioksidan seperti vitamin C. Vitamin C memiliki manfaat untuk mencerahkan wajah, melembapkan, memperbaiki kerusakan kulit dari radikal bebas, serta membantu mengecilkan pori-pori.

Cara menggunakan serum, cukup tuangkan beberapa tetes serum ke area wajah. Kemudian usapkan dengan lembut sambil ditepuk-tepuk wajah agar serum meresap. Gunakan serum saat pagi dan malam hari.

4. Krim mata.

urutan pemakaian skincare pagi

foto: Freepik/kroshka__nastya

Selanjutnya kamu bisa gunakan krim mata yang memiliki fungsi untuk mengatasi dark circle arau mata panda. Ya, mata panda jadi salah satu masalah yang sering dialami banyak orang. Biasanya mata panda terjadi karena kurang istirahat. Untuk itu, kamu bisa menghilangkan mata panda dengan rutin menggunakan krim mata. Selain itu, krim mata juga dapat menyamarkan kerutan halus di area mata.

Cara menggunakannya, tuangkan produk krim mata ke jari kemudian oleskan ke wajah secara lembut sambil diberi pijatan halus.

5. Pelembap.

urutan pemakaian skincare pagi

foto: Freepik/jcomp

Urutan pemakaian skincare selanjutnya adalah pelembap. Pelembap ini diformulasi dengan bahan aktif yang dapat menghidrasi kulit dan memperkuat skin barrier. Untuk kamu yang memiliki masalah kulit kering, bisa gunakan pelembap wajah yang mengandung ceramide dan asam hialuronat.

Caranya, ambil produk pelembap lalu oleskan ke wajah secara merata. Gunakan pelembap saat siang dan malam hari untuk memberi nutrisi pada kulit wajah.

6. Sunscreen.

urutan pemakaian skincare pagi

foto: Freepik/pikisuperstar

Urutan pemakaian skincare pagi yang tak kalah penting adalah sunscreen. Sunscreen ini memiliki manfaat untuk mencegah paparan sinar matahari langsung yang menyebabkan kulit kusam, kering, munculnya tanda penuaan, hingga yang fatal bisa menyebabkan kanker kulit. Tak hanya saat sedang beraktivitas di luar ruangan, kamu juga wajib menggunakan sunscreen meski hanya di rumah.

Kebanyakan sunscreen mengandung SPF yang tinggi. Kamu bisa menggunakan sunscreen dengan minimal SPF 35++.

Cara menggunakan sunscreen, dengan menuangkan produk ke dua ruas jari. Kemudian oleskan ke area wajah dan leher. Semua area wajah pastikan terkena sunscreen termasuk mata dan bibir, karena bagian tersebut biasanya yang paling sensitif. Reapply sunscreen setelah dua sampai tiga jam bila banyak menghabiskan waktu di luar ruangan.

7. Lip serum.

urutan pemakaian skincare pagi

foto: Freepik.com

Selanjutnya, kamu bisa menggunakan lip serum. Sama seperti serum wajah, lip serum ini bermanfaat untuk menjaga kelembapan dan skin barrier di area bibir. Kandungan nutrisi pada lip serum sangat bagus untuk kulit bibir.

8. Lip balm.

urutan pemakaian skincare pagi

foto: Freepik/racool_studio

Urutan pemakaian skincare pagi yang terakhir sebelum menggunakan lipstik adalah menggunakan lip balm. Lip balm ini berfungsi untuk melembapkan bibir lebih maksimal. Biasanya, lip balm juga mengandung bahan aktif yang dapat menutrisi kulit dan membantu mencerahkan wajah secara alami.

(brl/tin)

tags

Advertising
Advertising
STORIES