15 Cara menghilangkan ketombe secara alami, bisa gunakan lidah buaya

15 Cara menghilangkan ketombe secara alami, bisa gunakan lidah buaya

Brilio.net - Masalah rambut berketombe merupakan hal yang cukup umum terjadi. Ketombe bisa menyebabkan rasa gatal dan minder karena membuat baju terlihat kotor ketika ketombe rontok. Selain itu, ketombe bisa meningkatkan rambut rontok pada orang dengan androgenic alopecia, suatu kondisi yang menyebabkan kebotakan pada pria dan wanita.

Melansir dari Healthline, dalam kebanyakan kasus, ketombe tidak secara langsung menyebabkan kerontokan rambut. Namun, rasa gatal yang ditimbulkannya dapat menyebabkan garukan. Hal ini dapat melukai folikel rambut, yang menyebabkan kerontokan rambut.

Ketombe adalah kondisi umum yang bisa menyerang siapa saja. Walaupun tidak menular dan bukan termasuk kondisi serius, ketombe bisa mengganggu penampilan dantak mudah untuk diobati.

Bentuk ringan dari dermatitis seboroik ini menyebabkan kulit kepala mengelupas. Sehingga membuat kulit kepala terasa gatal dan bersisik. Sesuatu berupa serpihan putih berminyak biasanya menumpuk di rambut dan sering kali memburuk ketika musim dingin dan udara kering.

Faktor-faktor tertentu dapat membuat seseorang lebih rentan berketombe. Laki-laki cenderung lebih mudah terserang ketombe ketimbang perempuan. Di samping itu, faktor usia juga dapat memengaruhi munculnya ketombe, khususnya usia dewasa.

Selain usia dan jenis kelamin, beberapa penyakit tertentu bisa menjadi faktor seseorang berketombe, seperti parkinson dan penyakit lain yang memengaruhi sistem saraf, HIV, atau lemahnya sistem kekebalan tubuh. Pada dasarnya gejala ketombe sangat mudah dikenali, yakni terdapat serpihan kulit mati berminyak dan berwarna putih di kepala seseorang.

Kondisi seperti ini pastinya sangat mengganggu dan membuat khawatir. Nah, buat kamu yang sedang mengalami masalah ini, kamu bisa memanfaatkan bahan alami untuk menghilangkannya. Seperti 15 cara menghilangkan ketombe secara alami berikut ini, yang telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Jumat (13/5).

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES